Jurnal Teknik ITS
Vol 4, No 1 (2015)

Analisis Pengaruh Penambahan Nikel (Ni) Terhadap Pembentukan Mg2ni Hasil Mechanical Milling dan Pengaruh Terhadap Hidrogenasi

I Dewa Made Bakti Pramana (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Hariyati Purwaningsih (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
16 Mar 2015

Abstract

Metal hydride merupakan media penyimpanan hidrogen yang aman dan efisien untuk aplikasi kendaraan. Paduan magnesium merupakan salah satu kandidat bahan yang menjanjikan sebagai material ini. Dalam penelitian ini, serbuk magnesium dan nikel dengan komposisi penambahan Ni (x=29, 31, 33 dan 35 at%) disintesa dengan metode mechanical milling pada atmosfer argon (Ar) 3 bar selama 10 jam dengan BPR 1:10. Proses mechanical milling belum mampu membentuk paduan intermetalik Mg-Ni. Kemudian dilanjutkan proses perlakuan panas  pada temperatur 385⁰C dalam atmosfir argon 3 bar satu jam. Belum terbentuk fasa intermetalik pada proses perlakuan panas. Dilanjutkan dengan proses hidriding pada keseluruhan sampel dengan perlakuan panas 300⁰C atmosfer hydrogen (H2) selama satu jam. Proses hidriding belum mampu membentuk fasa metal hydride untuk keseluruhan variasi penambahan Ni. Sintesis dilanjutkan dengan proses annealing, dimana terbentuk fasa intermetalik untuk keseluruhan variasi penambahan. Dilanjutkan proses hidriding siklik kedua untuk melihat pembentukan metal hydride, dan dipatkan pembentukan metal hidrid terdapat pada komposisi penambahan 31 at% Ni.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...