Agrowisata merupakan salah satu bidang usaha pariwisata yang potensial di Indonesia, berlandaskan konsep pertanian, serta kondisi alam, dan budaya yang beragam. Kabupaten Pasuruan dikenal dengan daerah agrowisata di Jawa Timur, Agrowisata Bhakti Alam merupakan agrowisata buah-buahan tropis sekaligus peternakan dan menyediakan berbagai fasilitas dan wahana yang mendukung industri pariwisata. Semakin banyaknya industri pariwisata khususnya perkebunan, Bhakti Alam juga harus dapat bersaing dan mengimbangi jumlah pengunjung dengan pengembangan wisata. Sehingga dalam perancangan ini akan diterapkan media promosi langsung dengan target konsumen perusahaan atau instansi untuk membangun relasi antara agrowisata dan perusahaan terkait serta menaikkan jumlah pengunjung agrowisata Bhakti Alam. Konsep Fun, Fruity, Favourite dipilih untuk mewakili kegiatan serta wahana dan fasilitas yang tersedia di Bhakti Alam dengan menyesuaikan kebutuhan target konsumen. Beberapa media promosi yang dipilih merupakan media yang dapat diaplikasikan pada suatu ruang kantor perusahaan dengan fotografi yang memperlihatkan area agrowisata agar mendapatkan perhatian lebih dari perusahaan tersebut yang nantinya berakhir pada kunjungan wisata. Media tersebut tidak hanya dapat diaplikasikan dengan mudah namun juga memiliki informasi yang dibutuhkan oleh instansi atau perusahaan yang bersangkutan serta media yang merefleksikan agrowisata Bhakti Alam secara keseluruhan.
Copyrights © 2014