Masyarakat pekerja di kota besar selalu disibukkan dengan deadline penyelesaian tugas dan tuntutan peran di tempat kerja sehingga membuat stres menjadi suatu faktor yang hampir tidak mungkin untuk dihindari. Stres kerja tidak hanya ditimbulkan karena beban kerja yang berat, namun juga pengaruh lingkungan kerja. Namun, kondisi dan suasana lingkungan kerja pada saat ini kurang memperhatikan kondisi kenyamanan dan psikologis pekerja. Keterikatan manusia dengan alam yang dijelaskan dalam ilmu biofilia memiliki manfaat, salah satunya dapat merespon stres. Oleh karena itu perancangan ini menawarkan lingkungan kerja yang membaur dengan alam (nature blend), yaitu dengan menghadirkan dan mendekatkan alam pada lingkungan kerja sehingga diharapkan nuansa alam dapat terasa saat bekerja. Konsep nature blend ini diharapkan dapat merespon masalah stres yang terjadi di tempat kerja.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2018