Penekanan biaya dan efisiensi produksi sangat penting dilakukan oleh manajemen perusahaan sehingga akan menyebabkan berkurangnya biaya produksi. Pengurangan biaya produksi mengakibatkan harga pokok produk dapat ditekan, sehingga harga pokok menjadi murah dengan tidak mengurangi mutu. Apabila produk yang dihasilkan dapat di jual murah dengan mutu yang terjaga, maka perusahaan akan dapat meningkatkan penjualan.Analisis data merupakan proses penyederhanaan data ke dalam bentuk yang lebih mudah dibaca dan diinterpretasikan. Metode yang digunakan untuk menganalisis data harus sesuai dengan pola penelitian dan variabel yang akan diteliti. Tujuan dari penggunaan teknik analisis data ini yaitu untuk menyederhanakan data-data kedalam bentuk yang lebih mudah untuk dibaca dan diinterpretasikan sesuai dengan tujuan penelitian. Penentuan harga bahan baku yang digunakan seperti biaya bahan baku, biaya tenaga kerja dan biaya bahan penolong. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa untuk memproduksi kerajinan keramik diperlukan bahan baku yang meliputi tanah liat dan cat sebagai pewarna agar keramik yang telah jadi terlihat lebih indah dan menarik. Hasil Perhitungan harga bahan baku harus diolah dengan baik agar konsumen dapat tertarik untuk mengetahui informasi mengenai harga jual produk yang dikeluarkan oleh UMKM Soeharto Malang, dengan harapan agar kemudian konsumen dapat membeli produk yang dihasilkan.
Copyrights © 2019