Jurnal PIR : Power in International Relations
Vol 2, No 2 (2018): PIR FEBRUARI 2018

Diplomasi Politik Indonesia Terhadap Kemerdekaan Palestina

Muh. Novan Prasetya (Program Studi Hubungan Internasional Universitas Potensi Utama)
Aulia Srifauzi (Program Studi Hubungan Internasional Universitas Potensi Utama)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2018

Abstract

Berjuang untuk kemerdekaan Palestina adalah sebuah janji Indonesia saat menggelar Konferensi Asia Afrika (KAA) pertama di Bandung tahun 1955. 29 Negara peserta yang hadir pada saat itu, hanya Palestina yang belum meraih kemerdekaan. Maka dari itu, Indonesia sangat gencar menyuarakan kepentingan tentang kemerdekaan Palestina dari dulu hingga masa kini. Untuk Indonesia, Palestina bukan hanya persoalan agama begitu juga dukungan Indonesia terhadap perjuangan kemerdekaan Palestina bukan hanya tentang kepentingan Indonesia. Maka karena itu, seluruh upaya dalam mendukung Palestina untuk memperjuangkan hak dan kemerdekaannya bukan hanya merupakan kepentingan Indonesia tapi seluruh pemangku kepentingan di dunia internasional. Dengan mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina menunjukkan pentingnya keadilan untuk kemanusiaan di dunia ini. Terkait dukungan tersebut, Indonesia sendiri telah melakukan beragam upaya diplomasi untuk menggalang kekuatan internasional dalam membela serta memperjuangkan hak Palestina untuk merdeka. Saat Konferensi Luar Biasa OKI di Istanbul, Presiden Joko Widodo menyampaikan 6 poin usulan sikap seluruh negara anggota OKI terhadap Amerika Serikat yang mendeklarasikan Jerusalem sebagai ibu kota Israel. Dalam tulisan ini penulis berusaha menyampaikan bahwa luka palestina ada duka dunia.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

PIR

Publisher

Subject

Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Power in International Relations (PIR) adalah sebuah jurnal ilmiah dalam bidang hubungan internasional, politik, ekonomi dsb. Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Potensi Utama Medan. Jurnal Power in International Relations (PIR) ...