Abstrak - Divisi Marketing merupakan salah satu divisi yang berada pada perusahaan PT Semen bosowa Maros yang bekerja dalam memasarkan produk dan pembuatan kebijakan harga. Dalam proses pembuatan surat kebijakan harga, divisi ini masih mengalami kesulitan dalam proses pengumpulan, pelacakan dan pengarsipan dokumen. Sehingga menimbulkan masalah dalam proses pembuatan surat kebijakan harga. Hal inilah yang membuat peneliti ingin membuat suatu Sistem yang bertujuan untuk memudahkan dalam mendapatkan Informasi Marketing Project Elektronik dan Analisa Kebijakan pada Divisi Markeketing PT Semen Bosowa Maros.Peneltian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif sedangkan untuk pegumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan studi literarur. Sistem ini mencakup beberapa konten yaitu surat pengajuan, Internal Memo, approval surat dan outgoing letter. Sistem Informasi Marketing Project Elektronik dan Analisa Kebijakan pada Divisi Marketing PT Semen Bosowa Maros ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP, Framework Codeigniter dan MySQL untuk basis datanya. Sistem ini menggunakan metode pengujian Blackbox.Dari Peneltian ini menghasilkan perancangan aplikasi sistm informasi marketing project elektronik yang berbasis web. Dengan adanya aplikasi ini dapat memudahkan dalam pembuatan, pengarsipan dan manajemen dokumen surat kebijakan harga.
Copyrights © 2019