Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis
Vol. 1 No. 3 (2016)

ANALISIS CRM PERUSAHAAN FORWARD EVENT CREATOR

Christopher Prayogo Sanjaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2016

Abstract

Analisis Customer Relationship Management (CRM) dilakukan untuk mengetahui kekurangan yang terdapat pada perusahaan Forward Event Creator yang mempengaruhi repeat order dan loyalitas dari customer. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melakukan analisis terhadap CRM yang telah dilakukan perusahaan Forward Event Creator agar dapat mengetahui kekurangan yang ada untuk merancang CRM yang lebih baik untuk ke depannya. Untuk menemukan CRM yang baik dan efektif, perusahaan perlu melakukan proses Identify, Differentiate, Interact, dan Customize (IDIC). Subyek untuk penelitian ini adalah tenant yang sudah berpartisipasi dalam event bazaar Forward Event Creator, perusahaan sejenis yang memiliki CRM, dan pakar CRM yang sudah pernah berpartisipasi dan mengerti event bazaar atau sejenisnya. Objek penelitian adalah kegiatan CRM perusahaan Forward Event Creator yang berbasis di Surabaya. Metode penelitian yang digunakan didalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deksriptif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan cara wawancara semi-structured dan dokumentasi sebagai pendukung wawancara. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan adalah kekurangan yang ada dalam sistem CRM perusahaan membuat customer dari perusahaan kurang merasa puas dan terjadi kekurangan rasa loyalitas pada perusahaan. Penerapan proses IDIC bagi perusahaan Forward Event Creator mampu meningkatkan kepuasan dan loyalitas dari customer.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

performa

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal penelitian dalam kajian ilmu manajemen dan start-up business berbasis pemasaran, keuangan, sumber daya manusia, dan ...