Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis
Vol. 3 No. 2 (2018)

PENERAPAN SALURAN DISTRIBUSI PADA PERUSAHAAN PT. TIRTA MARWAH MANDIRI

Annisa Dewantari (Universitas Ciputra)



Article Info

Publish Date
22 Oct 2018

Abstract

PT. Tirta Marwah Mandiri adalah perusahaan yang bergerak dibidang Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) yang berlokasi di Palopo, Sulawesi Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan saluran distribusi pada perusahaan PT. Tirta Marwah Mandiri dalam upaya mengatasi keluhan dari pelanggan mengenai waktu pengiriman barang yang terlambat sehingga mempengaruhi performa perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan wawancara. Informan dalam penelitian ini adalah satu orang reseller perusahaan, satu orang konsumen, satu orang manajer umum perusahaan, dan satu orang ahli saluran distribusi. Penelitian ini menggunakan empat kriteria yang digunakan sebagai indikator evaluasi penerapan saluran yaitu biaya distribusi, cakupan pasar, layanan pelanggan, dan komunikasi. Hasil dari penelitian ini adalah perusahaan perlu menghitung kembali biaya yang dikeluarkan untuk mengefesiensikan biaya, memperluas area distribusi, menambah armada untuk mempercepat waktu pengantaran, memperbaiki komunikasi dengan pelanggan serta memberikan pelayanan yang terbaik untuk pelanggan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

performa

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal penelitian dalam kajian ilmu manajemen dan start-up business berbasis pemasaran, keuangan, sumber daya manusia, dan ...