Psikosains: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Psikologi
Vol 12 No 1 (2017)

HA HUBUNGAN ANTARA GAYA HIDUP BRAND MINDED DENGAN KECENDERUNGAN PERILAKU KONSUMTIF PADA MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK

Manjasari, Fitriya (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2017

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang hubungan antara gaya hidup brand minded dengan kecenderungan perilaku konsumtif pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Gresik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan antara gaya hidup brand minded dengan kecenderungan perilaku konsumtif pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Gresik. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa aktif angkatan 2015 kelas sore Universitas Muhammadiyah Gresik. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dalam bentuk skala likert dengan 4 (empat) pilihan jawaban. Validitas skala menggunakan validitas isi (Content Validity). Uji Reliabilitas skala menggunakan teknik Alpha Cronbach dengan bantuan program SPSS 18.0 for Windows.Teknik analisis data menggunakan korelasi Regresi Sederhana dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan rhitung=0,896 lebih besar daripada rtabel yaitu sebesar 0,148 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil koefisien(r2)=0,802 menginformasikan bahwa sumbangan variabel tingkat gaya hidup brand minded terhadap tingkat kecenderungan perilaku konsumtif pada mahasiswa sebesar 80,2%. Sedangkan sisanya 10,8% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti. Berdasarkan analisis data, maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara gaya hidup brand minded dengan kecenderungan perilaku konsumtif pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Gresik .

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

psikosains

Publisher

Subject

Humanities Neuroscience Physics Social Sciences Other

Description

PSIKOSAINS adalah jurnal ilmiah yang memuat hasil-hasil penelitian maupun Pemikiran dalam bidang psikolog. Diterbitkan dua kali dalam satu ...