Sakina: Journal of Family Studies
Vol 2 No 2 (2018): Family Issues

PERHITUNGAN NAMA CALON PASANGAN PENGANTIN MENURUT KAIDAH ABJADIYYAH HISAB JUMAL KABIR (Studi Pandangan KH. Irfan Zidny Wahab)

Riyan Hidayat (UIN Maulana Malik Ibrahim Malang)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hukum dari penghitungan abjadiyyah hisab jumal kabir dalam hal kecocokan suami istri. KH. Irfan Zidny Wahab merupakan seorang ahli dibidangnya, maka dari itu peneliti mewawancarai beliau sebagai objek penelitian ini. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode triangulasi, yaitu membandingkan data yang didapat dari hasil wawancara kepada KH. Irfan Zidny Wahab kepada buku-buku ataupun kitab-kitab klasik yang membahas Abjadiyyah Hisab Jumal Kabir, apakah sudah sesuai atau belum. Adapaun hasil dari penelitian ini yaitu kajian ataupun perhitungan nama calon pasangan pengantin menurut kaidah Abjadiyyah Hisab Jumal Kabir merupakan suatu metode untuk mengetahui nasib kedua pasangan pengantin itu untuk masa depannya. Kaidah itu merupakan suatu pola atau sunnatullah yang telah disusun oleh ulama-ulama terdahulu. Akan tetapi bukan berarti dari hasil perhitungannya itu 100% benar, hanya saja hasilnya itu memiliki potensi yang mendekati dengan itu. Sama halnya dengan cuaca yang mendung, mendung itu merupakan potensi akan turunnya hujan akan tetapi belum pasti hujan. Jika dianalogikan, kaidah ini merupakan payung atau untuk berjaga-jaga untuk menghadapi kondisi dimasa yang akan datang.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jfs

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

Journal of Family Studies merupakan sarana komunikasi dan publikasi ilmiah yang berasal dari riset-riset mahasiswa di bidang hukum keluarga dengan berbagai aspek dan ...