Gestalt : Jurnal Desain Komunikasi Visual
Vol 1 No 1 (2019): Gestalt : Jurnal Desain Komunikasi Visual

ANALISIS METODE SHADOW STORYTELLING PADA VIDEO EXPLAINER BEA CUKAI EDISI KAWASAN BERIKAT

Rio Satriyo Hadiwijoyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2019

Abstract

Direktorat Jendral Bea dan Cukai ingin membantu para investor dalam mengembangkan bisnisnya di Indonesia. Karena itu, Bea Cukai membutuhkan sebuah metode yang menarik namun tetap jelas dalam menyampaikan informasi, berupa potensi bisnis yang dimiliki Indonesia dalam kawasan berikat. Video explainer merupakan sebuah produk motion graphic dalam bentuk video berdurasi singkat, ditujukan untuk menjelaskan kebijakan dan membantu memahaminya dengan lebih mudah. Metode shadow storytelling digunakan dalam video yang dirancang oleh Amphibi Studio tersebut. Media ini bersifat eksperimental, karena menggunakan unsur gambar, gerak, dan suara yang diolah sedemikian rupa. Karya tulis ini bertujuan untuk memaparkan fungsi elemenelemen grafis yang digunakan dalam video ini. Selain itu, akan dibahas pula fungsi setiap unsur audio visual yang digunakan, sehingga informasi dapat disampaikan dengan lebih unik. Para investor dan pejabat negara yang berkepentingan juga akan lebih cepat dalam mendapatkan informasi kemudahan prosedural dalam berinvestasi dan kebijakan-kebijakan dari pihak Bea Cukai.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

gestalt

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal GESTALT merupakan terbitan berkala ilmiah Program Studi Desain Komunikasi Visual Fakultas Arsitektur dan Desain, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur. Jurnal Gestalt Terbit dua kali setahun pada bulan juni dan ...