ATAVISME JURNAL ILMIAH KAJIAN SASTRA
Vol 20, No 2 (2017): ATAVISME

PERKEMBANGAN TEMA PUISI-PUISI PENYAIR BANGKALAN: KAJIAN SEJARAH SASTRA

Muhri, Muhri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2017

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk mengklasifikasi penyair bangkalan menjadi generasi-generasi dan kecenderungan tema pada masing-masing generasi. Teori yang mendasari teori-teori yang mempengaruhi subdisiplin sejarah sastra terutama teori-teori dengan paradigma dekonstruktif. Data diperoleh melalui wawancara tokoh dan studi terhadap pustaka, yaitu karya-karya penyair Bangkalan. Dari analisis, generasi penyair Bangkalan dibagi menjadi empat generasi berdasarkan tradisi dan kesamaan minat yang termanifestasi dalam organisasi atau forum tempat penyair berkumpul. Generasi pertama pada Dewan Kesenian Bangkalan (DKB), generasi kedua terkumpul dalam Komunitas Tera? Bulan, generasi ketiga berasal dari Komunitas Teater Kampus, dan generasi keempat dalam komunitas masyarakat lumpur dan Komunitas Bawah Arus. Tema metafisik dan sosial adalah tema dominan dalam generasi awal, tema cinta libidinal merupakan tema yang cenderung muncul pada generasi kedua, tema lokal dan liris cenderung muncul pada generasi ketiga dan keempat.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

atavisme

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Atavisme adalah jurnal yang bertujuan mempublikasikan hasil- hasil penelitian sastra, baik sastra Indonesia, sastra daerah maupun sastra asing. Seluruh artikel yang terbit telah melewati proses penelaahan oleh mitra bestari dan penyuntingan oleh redaksi pelaksana. Atavisme diterbitkan oleh Balai ...