BIMASTER
Vol 7, No 2 (2018): BIMASTER

ANALISIS PORTOFOLIO OPTIMAL PADA INDEX SAHAM LQ 45 DENGAN MULTI-INDEX MODELS

Setyo Wira Rizki, Bujang Rusli, Evy Sulistianingsih, (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2018

Abstract

Salah satu metode yang dapat digunakan untuk membentuk portofolio optimal adalah Multi-Index Models. Metode ini menjelaskan adanya beberapa pengaruh di luar pasar yang menentukan pergerakan pasar. Kelebihan dari Multi-Index Models adalah penggunaan lebih dari satu index yang dapat meningkatkan akurasi dari estimasi return. Saham-saham yang digunakan untuk studi kasus pada penelitian ini adalah saham yang tergabung pada index harga saham LQ 45 periode 1 Februari 2010 sampai dengan 1 juni 2017. Index pasar yang digunakan pada penelitian ini adalah IHSG sedangkan index non pasar adalah HANG SENG dan S&P 500. Berdasarkan studi kasus, diketahui bahwa dari 14 saham yang diambil untuk menentukan portofolio optimal, bobot saham tertinggi ada pada saham KLBF sebesar 24.23401 Kemudian terdapat nilai bobot saham yang bernilai negatif  yaitu saham LSIP sebesar -0.70074 dan PTBA sebesar -0.99845. Kata Kunci : Multi-Index Models, Portofolio Optimal 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jbmstr

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Mathematics

Description

Bimaster adalah Jurnal Ilmiah berkala bidang Matematika, Statistika dan Terapannya yang terbit secara online dan dikelola oleh Jurusan Matematika FMIPA ...