Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi (SNATI)
2008

Sistem Pendukung Keputusan Penentu Kadar Prosentase Lemak Tubuh Menggunakan Regresi Linier

Ardhitya Wiedha Irawan (Unknown)
Tedy Rismawan (Unknown)
Sri Kusumadewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2009

Abstract

Kadar prosentase lemak merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan olehmasyarakat, karena kadar prosentase lemak memiliki pengaruh yang cukup tinggi terhadap kesehatanseseorang. Apabila seseorang telah mengetahui nilai kadar prosentase lemak tubuhnya, orang tersebut dapatmengontrol prosentase lemaknya sehingga dapat selalu berada dalam keadaan yang normal.Pada penelitian ini, penulis mencoba membangun suatu sistem pendukung keputusan yang dapatdigunakan untuk menentukan kadar prosentase lemak tubuh seseorang dengan memasukkan parameter kondisifisik dari orang tersebut. Penentuan nilai kadar prosentase lemak dilakukan dengan metode regresi linier yaitudengan menentukan nilai ramalan variabel tak bebas berdasarkan ketergantungannya pada satu atau lebihvariabel lain yang menjelaskan.Dari penelitian yang dilakukan terhadap beberapa data uji, sistem yang dibangun menghasilkan nilaimean square error (MSE) sebesar 0,2984. Nilai ini diperoleh berdasarkan selisih dari nilai hasil perhitunganmenggunakan sistem dan perhitungan menggunakan alat pengukur lemak digital.Kata kunci : Sistem Pendukung Keputusan, Lemak, Regresi.

Copyrights © 2008