Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Kompetensi Anggota DPRD, Kompetensi Aparatur Pemda, Pelaksanaan Sistem Informasi Akuntansi, Penganggaran, dan Kualitas Informasi Akuntansi Terhadap Prinsip-Prinsip Tata Kelola Pemda yang Baik. Metode penelitian yang digunakan adalah descriptive dan explanatory survey terhadap 25 kabupaten/kota di Jawa Barat. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik survey menggunakan instrument kuesioner. Dilengkapi dengan teknik observasi. Dilaksanakan sejak bulan September 2003 sampai dengan bulan Agustus 2004. Metode analisis menggunakan Path Analysis. Kesimpulan penelitian ini adalah Kompetensi Anggota DPRD, Kompetensi Aparatur Pemda, Pelaksanaan Sistem Informasi Akuntansi, Penganggaran, dan Kualitas Informasi Akuntansi berpengaruh terhadap Prinsip-Prinsip Tata Kelola Pemda yang Baik.
Copyrights © 2010