Kota Singkawang memiliki potensi dan daya saing yang cukup tinggi untuk berkembang di kawasan Utara Provinsi Kalimantan Barat sebagai Sentra Perdagangan (bisnis), Industri, Jasa, Pendidikan, dan Pariwisata bagi Kabupaten sekitarnya. Jaringan Jalan salah satu prsarana subsektor perhubungan yang merupakan suatu sistem transportasi yang mempunyai peran penting dalam mendukung ekonomi, sosial budaya, lingkungan, politik, dan pertahanan. Sejak terbentuknya Pemerintah Kota Singkawang berdasarkan Undang-undang nomor 12 Tahun 2001 hingga pada saat ini belum pernah dilakukan evaluasi terhadap kinerja jaringan jalan. Seiring pertumbuhan penduduk dan perkembangan pembangunan perlu dilakukan evaluasi jaringan jalan untuk kelancaran arus lalu lintas angkutan darat guna mendukung pergerakan transportasi ke kawasan-kawasan strategis di Kota Singkawang. Hal tersebut untuk memberikan solusi kepada Pemerintah Kota Singkawang dalam melaksanakan pembangunan berdasarkan skala prioritas sehingga dapat memberikan solusi penanganan terhadap permasalahan yang ada sekarang maupun dimasa yang akan datang.Kata-kata kunci: kawasan strategis, jaringan jalan, prioritas
Copyrights © 2017