Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pemahaman penyususnan SAK ETAP pada UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) berdasarkan pada pengrajin batik di Laweyan. Penelitian ini juga melakukan kajian mengenai hubungan serta faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman penyusunan SAK ETAP pada UMKM khususnya di wilayah Laweyan. Penelitian ini mengunakan metode deskriptif kuantitatif, sedangkan pengambilan sampel di lakukan secara purposive random sampling. Jumlah populasi yang ada di Kecamatan Laweyan yang di khususkan pada pengrajin batik yang ada di dapatkan populasi sebanyak 129 pengrajin batik. Pengumpulan data yang dilakukan pada penelitian ini adalah kuesioner dengan pengambilan sampel menggunakan rumus Slovin sebanyak 56 pengrajin batik. Dalam penelitian ini melibatkan empat faktor independen yaitu pengetahuan Sistem Informasi Akuntansi, Latar Belakang Pendidikan, Ukuran Usaha, Lama Usaha, sedangkan sebagai variabel dependen yaitu Pemahaman UMKM dalam penerapan SAK ETAP. Penelitian ini menggunakan uji instrumen yaitu uji validitas dan reabilitas, uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedestisitas dan uji autokorelasi, serta uji ketetapan model yang meliputi uji f dan uji t. Hasil dari penelitian ini menjunkan bahwa pengetahuan Sistem Informasi Akuntansi, Ukuran Usaha serta Lama Usaha berpengaruh positif dan signifikan. Sedangkan Latar Belakang Pendidikan menunjukan hasil negatif dan signifikan yang berarti berlawanan dengan ketiga variabel lainnya.
Copyrights © 2019