Tujuan dari penelitian adalah menciptakan rancangan ”Sistem Pendataan Penduduk pada Kelurahan” secara komputerisasi, dimana dapat membantu pihak kelurahan cililitan, selain itu penulis juga dapat mengimplementasikan sistem pendataan penduduk ini dalam mendata penduduk dikelurahan cililitan.Metode penelitian yang digunakan untuk merancang sistem ini adalah dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan studi kepustakaan.Setelah penulis merancang sistem pendataan penduduk ini maka penulis dapat menyimpulkan bahwa sistem yang digunakan sudah terkomputerisasi, diharapkan pekerjaan yang dilakukan dapat lebih mudah dan cepat untuk dipergunakan Kata kunci: pendataan penduduk, perancangan sistem,delphi
Copyrights © 2013