Kinerja: Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Vol 17, No 1 (2020)

Pengaruh manajemen data sadapan electronic support measure (esm) terhadap operasi laut

Sutiarso, Bekti (Unknown)
Susmoro, Hardjo (Unknown)
Puliwarna, Tunggul (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2020

Abstract

Memasuki era globalisasi, kita menghadapi fenomena baru  yaitu pergeseran paradigma pada seluruh aspek kehidupan dan tidak terkecuali pada aspek militer. Melesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat berpotensi dalam menciptakan persaingan antar negara yang memunculkan peperangan gaya baru. Negara-negara yang tidak siap dalam penggunaan kecanggihan teknologi pada akhirnya akan tergerus oleh revolusi perubahan jaman. Peperangan Elektronika (Electronic Warfare) merupakan sesuatu yang tidak dapat dielakkan di Era Kemajuan Teknologi dewasa ini. Electronic Support Measure (ESM) merupakan bagian dari Peperangan Elektronika yang bersifat pasif yang memiliki fungsi dalam mengumpulkan Data Sadapan Gelombang Elektromagnetik (GEM) dalam sebuah Big Data ESM Library yang akan diolah dan dianalisa untuk me-recognize apakah data sadapan tersebut merupakan sebuah ancaman atau bukan. Permasalahan yang melatarbelakangi penelitian ini mengenai penyimpanan dan pembaruan data sadapan ESM Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) yang belum optimal. Tujuan penelitian ini mengetahui sejauh mana pengaruh manajemen data sadapan ESM terhadap penyelenggaraan operasi laut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Kesimpulan hasil penelitian, manajemen data sadapan ESM berpengaruh signifikan terhadap penyelenggaraan operasi laut sehingga manajemen data sadapan ESM yang baik diperlukan dalam rangka kesiapsiagaan Armada dalam penyelenggaraan Operasi Laut.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

KINERJA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

KINERJA: Jurnal Ekonomi dan Manajemenis a scientific journal in the field of economics and management published twice a year (in January & ...