Jurnal SIKAP (Sistem Informasi, Keuangan, Auditing Dan Perpajakan)
Vol 4, No 2 (2020): April

PROSES PENGAMBILAN KEPUTUSAN PENGGUNAAN E-SAMSAT OLEH PEMBAYAR PAJAK SAMSAT JAKARTA SELATAN

Arfah Habib Saragih (Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia)
Rizka Khoirunnisa (Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia)
Adang Hendrawan (Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis proses pembuatan keputusan penggunaan e-Samsat oleh Samsat Jakarta Selatan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teori innovation-decision process dan metode pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam proses pengambilan keputusan penggunaan e-Samsat di Samsat Jakarta Selatan tahapan yang paling signifikan adalah tahap pengetahuan (knowledge) dimana mayoritas pembayar pajak tidak mengetahui apa itu layanan e-Samsat, sebaliknya, pembayar pajak yang mengetahui e-Samsat membentuk sikap positif terhadap inovasi e-Samsat. Sikap yang cenderung positif dikonfirmasi lagi dengan minat pembayar pajak yang mempertimbangkan akan membayar pajak menggunakan e-Samsat lain kali di masa depan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sikap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal SIKAP (Information Systems, Finance, Auditing And Taxation is a journal that is managed and published by Accounting Study Program Faculty of Economics Sangga Buana University - YPKP which contains research and thought of scholars in the field of Accounting Science both academics and ...