Informatik : Jurnal Ilmu Komputer
Vol 16 No 1 (2020): April 2020

Aplikasi Untuk Perangkat Smartphone Informasi Wisata Kuliner Daerah Tangerang Berbasis Sistem Operasi Android

Saefudin, Mohamad (Unknown)
Julisawaty, Elly Agustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 May 2020

Abstract

Penelitian ilmiah ini berisi tentang aplikasi informasi wisata kuliner yang dijalankan pada smartphone berbasis Android. Aplikasi ini ditujukan untuk pengguna disegala usia terutama  para wisata dan masyarakat Tangerang setempat yang sedang ingin mencari informasi mengenai wisata kuliner khususnya yang berada di kota Tangerang. Dimulai dengan membuat struktur navigasi sebagai perancangan awal, lalu perancangan interface awal dan tampilan layout serta fungsi-fungsi yang digunakan baik fungsi Button, ImageView, TextView, ScrollView dan lain sebagainya yang digunakan pada aplikasi. Selanjutnya pembuatan kelas-kelas baik kelas berekstensi .XML dan .JAVA pada Android SDK-Java, menguji coba aplikasi dengan Emulator Android, dan mengimplementasikan pada smartphone Android. Uji coba yang dilakukan pada smartphone Android, mulai dari awal sampai mencoba menu yang ada berjalan lancar tanpa hambatan. Aplikasi ini dikerjakan oleh peneliti dan  diharapkan dapat membantu pengguna aplikasi android disegala usia terutama pada para wisatawan yang ingin menjelajahi kuliner yang berada di kota Tangerang 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

informatik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Informatik menerima artikel ilmiah dengan area penelitian pada area Internet Business & Application, Networking & Cyber Security, Statistics & Computation, Elearning & Multimedia, Robotics & ...