Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan
Vol 3, No 1 (2019)

PENGARUH PERENCANAAN PAJAK TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN NON MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI

Zubaidah, Siti Nuraida (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2019

Abstract

Alat analisis yang digunakan adalah melakukan tabulasi terhadap laporan keuangan perusahaan non-manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, Pengumpulan data dan laporan keuangan perusahaan dilakukan dengan teknik dokumentasi, yaitu dengan cara mengcopy data perusahaan. Data dikumpulkan, diseleksi, lalu diambil sampel untuk kemudian diolah dalam penelitian. Hipotesis dalam penelitian ini  adalah  terdapat  pengaruh  perencanaan  pajak  terhadap  manajemen  laba.  Untuk menguji hipotesis ini digunakan alat analisis data berupa regresi linier sederhana.Hasil penelitian yang diperoleh berdasarkan Uji Hipotesis yaitu Uji menunjukkan adanya pengaruh perencanaan pajak terhadap manajemen laba. Pada Uji t untuk variabel Perencanaan Pajak (X) dengan tingkat signifikan sebesar 0,004, maka dapat dinyatakan memiliki pengaruh secara parsial terhadap Manajemen Laba (Y) pada 10 perusahaan non- manufaktur yang diteliti dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia serta mempublikasikan laporan keuangan secara berturut-turut selama tahun 2014 ? 2016. Sedangkan pada hasil Uji Koefisien Determinasi (R2) dapat diketahui R2 yang diperoleh adalah sebesar 0,518 atau 51,8%. Angka tersebut memberikan arti bahwa Manajemen Laba (Y) dipengaruhi oleh Perencanaan Pajak (X) sebesar 51,8%

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan diterbitkan dan dikelola oleh Program Studi Akuntansi Universitas Dr Soetomo Surabaya bekerjasama dengan Asosiasi Konsultan Pajak Publik Indonesia (AKP2I) Pengurus Daerah (PengDa) Jawa Timur. Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan mengajak para akademisi ...