MULTINETICS
Vol 5, No 2 (2019): Multinetics Nopember (2019)

DESAIN SISTEM PEMANTAUAN KUALITAS AIR PADA PERIKANAN BUDIDAYA BERBASIS INTERNET OF THINGS DAN PENGUJIANNYA

Dwiyaniti, Murie (Unknown)
Wardhani, Rika Novita (Unknown)
Zen, Toha (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2019

Abstract

Memonitor kualitas air pada perikanan budidaya sangatlah penting. Hal ini terkait dengan upaya mengoptimalkan pertumbuhan ikan dan meningkatkan hasil produksi. Umumnya kegiatan ini dilakukan secara manual, yaitu dengan mengambil contoh air kolam pada pagi, siang, dan malam hari, lalu hasil pengukuran di analisa. Hal ini sangat tidak efektif. Sehingga pada penelitian ini, kami merancang sistem pemonitor kualitas air yang dapat memastikan kondisi air secara real time, memeriksa nilai parameter melalui Smartphone, dan menerima pemberitahuan alarm jika terjadi perubahan nilai diluar rentang nilai yang telah ditentukan.Sistem ini terdiri dari tiga bagian yang saling terintegrasi yaitu (1) empatĀ  sensor yang penting dalam pertumbuhan ikan yaitu, DO, suhu, pH, dan salinitas; (2) RTU berbasis mikrokontroler ESP32 dan ADS115 sebagai kontroler dan ADC; (3) Blynk sebagai display pemonitoring nilai parameter yang berbasis Internet of Things. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini dapat berfungsi dengan baik. Alarm berbunyi dan notifikasi alarm terbaca di smartphone apabila nilai parameter diluar rentang yang telah ditentukan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

multinetics

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Multinetics is a peer-reviewed journal is published twice a year (May and November). Multinetics aims to provide a forum exchange and an interface between researchers and practitioners in any computer and informatics engineering related field. Scopes this journal are Content-Based Multimedia ...