Jutisi: Jurnal Ilmiah Teknik Informatika dan Sistem Informasi
JUTISI Vol. 9, No. 1, April 2020

Model Sistem Informasi Salary Dan Reward Berbasis Web Menggunakan Metode Analitycal Hierarchy Process (Studi Kasus pada True Bali Experience)

Tri Yuni Suratmi (STMIK Primakara)
I Putu Gede Krisna Juliharta (STMIK Primakara)
Komang Tri Werthi (STMIK Primakara)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2020

Abstract

Abstrak. Proses rekapitulasi gaji dan penilaian karyawan dalam rangka pemberian Reward masih dilakukan secara manual, sehingga waktu proses menjadi lama serta memerlukan berkas fisik yang banyak. Hal ini berdampak pada proses yang tidak efektif dan tidak efisien. Artikel ini mengusulkan sebuah model Sistem Informasi Berbasis Web yang dapat digunakan untuk merekam data ke sistem database, memproses data kinerja karyawan untuk keperluan penilaian karyawan, serta pemrosesan dan penerbitan slip gaji. Pengembangan sistem aplikasi menggunakan bahasa pemrograman PHP dan mysql sebagai database, serta dengan tambahan metode analitycal hierarchy process (AHP). Metode pengembangan yang digunakan adalah Classic life Cycle, yang merupakan metode pengembangan perangkat lunak secara sistematis. Hasil pengujian fungsional menunjukkan bahwa model sistem yang dikembangkan telah berjalan sesuai dengan fungsi-fungsi yang diidentifikasi, sehingga aplikasi siap diimplementasikan. Kata Kunci: Model Sistem Informasi, Berbasis Web, Penilaian Karyawan, analitycal hierarchy process, Rekapitulasi Gaji. Abstract. The process of recapitulation of salaries and employee appraisals in the context of awarding rewards is still done manually, so the processing time is long and requires a lot of physical files. This results in ineffective and inefficient processes. This article proposes a Web-Based Information System model that can be used to process employee performance data for employee valuation, processing and issuance of pay slips. The application system development uses the PHP and mysql programming languages as a database, along with the addition of the analytical method hierarchy process (AHP). The development method used is the Classic life cycle, which is a systematic software development method. Functional test results show that the system model developed has been running in accordance with the functions identified, so the application is ready to be implemented. Keywords: Information Systems Model, Web-Based, Employee Assessment, Analytical Hierarchy Process, Salary Recapitulation.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jutisi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jutisi: Jurnal Ilmiah Teknik Informatika dan Sistem Informasi adalah Jurnal Ilmiah bidang Teknik Informatika dan Sistem Informasi yang diterbitkan secara periodik tiga nomor dalam satu tahun, yaitu pada bulan April, Agustus dan Desember. Redaksi Jutisi: Jurnal Ilmiah Teknik Informatika dan Sistem ...