Jurnal Pembangunan Nagari
Vol 4 No 2 (2019)

ANALISIS PERGESERAN STRUKTUR EKONOMI DAN POTENSI SEKTOR UNGGULAN KABUPATEN KOTAWARINGIN TIMUR

Maria Christina Yuli Pratiwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2019

Abstract

Pembangunan ekonomi merupakan proses perubahan perekonomian ke arah yang lebih baik. Kabupaten Kotawaringin Timur merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi ekonomi beragam dan pertumbuhan ekonomi tertinggi di Kalimantan Tengah. Dengan mengidentifikasi sektor-sektor unggulan maka potensi daerah dapat diketahui sehingga perencanaan pembangunan berjalan efektif dan efisien. Tujuan studi ini untuk mengetahui sektor-sektor unggulan yang memiliki potensi untuk dikembangkan dalam penentuan prioritas pembangunan yang tepat, mengetahui adanya pergeseran ekonomi di Kabupaten Kotawaringin Timur serta juga untuk meningkatkan upaya Pemerintah Daerah dalam mengembangkan sektor-sektor unggulan Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan menggunakan data sekunder dan analisis Location Quotient, Tipologi Klassen, analisis Shift Share, Overlay dan uji statistik. Hasil studi menunjukkan bahwa sektor ekonomi yang memiliki keunggulan kompetitif dan berpotensi besar untuk dikembangkan adalah sektor industri pengolahan, dan sektor perdagangan besar dan eceran, serta sektor transportasi dan pergudangan. Struktur ekonomi Kabupaten Kotawaringin Timur mengalami pergeseran dari sektor pertanian ke sektor industri pengolahan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpn

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health

Description

Jurnal Pembangunan Nagari is focusing on disseminating cutting-edge research that explores the interrelationship development regional area in Indonesia, particularly in West Sumatera. However, it is also open for publishing research from any region from any other region in the world. It aims to ...