Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi
Vol. 1 No. 4 (2020): Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (Maret 2020)

PENGARUH PERSISTENSI LABA DAN ALOKASI PAJAK ANTAR PERIODE TERHADAP KUALITAS LABA DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN LQ45 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PEROIDE 2014-2018)

agus Petra, Berta (Unknown)
Rindy Citra Dewi (Unknown)
Fatma Ariani (Unknown)
Bianda Quinta Syofnevil (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh persistensi laba dan alokasi pajak antar periode terhadap kualitas laba dengan ukuran perusahaan sebagai variable moderating. Persistensi laba dan alokasi pajak antar periode digunakan sebagai variabel independen dan kualitas laba digunakan sebagai variabel dependen. Serta ukuran perusahaan sebagai variabel moderating. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2018. Data diperoleh dengan mengakses halaman Bursa Efek Indonesia. Cara penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling sehingga dari 45 populasi diperoleh sampel sebanyak 30 perusahaan. Data pada penelitian ini di analisis dengan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persistensi laba dan alokasi pajak antar periode berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kualitas laba. Sedangkan persistensi laba dan alokasi pajak antar periode tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba dengan ukuran perusahaan sebagai variable moderating.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JEMSI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI), ISSN 2686-5238 (online) dan ISSN 2686-4916 (print), merupakan jurnal penelitian manajemen dan sistem informasi yang diterbitkan sejak tahun 2019 oleh Dinasti Publisher. Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian kepada para ...