Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Administrasi [SEMINASTIKA]
Vol 1 No 1 (2018): 1st SEMINASTIKA 2018

IMPLEMENTATION OF K-MEANS CLUSTERING AND WATERSHED TRANSFORMATION IN THE WHITE BLOOD CELL CALCULATION PROCESS

Isa Rosita (STMIK Balikpapan)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2018

Abstract

Sel darah putih atau Leukosit adalah salah satu bagian dalam komponen darah manusia yang memiliki peranan penting. Leukosit merupakan salah satu komponen yang membentuk sistem imun dalam tubuh manusia. Kelainan pada leukosit yang salah satunya dapat dilihat dari jumlahnya dapat menjadi indikator awal adanya infeksi virus maupun penyakit kelainan darah. Perhitungan sel darah putih secara manual cukup rumit serta kurang efektif dan efisien, karena prosesnya yang lambat sehingga membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, sebagian besar akurasi bergantung pada faktor subjektif yang dipengaruhi oleh pengalaman, keahlian serta faktor kelelahan seseorang. Hal ini membuat proses perhitungan sel darah putih secara otomatis oleh sistem komputer dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung sel darah putih dari masukan berupa citra mikroskopis sel darah manusia. K-means Clustering digunakan pada proses pengelompokkan objek, sehingga dapat dengan mudah diambil objek sel darah putih saja untuk kemudian didentifikasi apakah objek termasuk sel tunggal atau sel berdempet lalu dihitung jumlahnya. Trasformasi watershed digunakan untuk membantu proses pemisahan sel darah putih berdempet. Berdasarkan hasil penelitian, sistem mampu menghitung objek sel darah putih dengan rata-rata tingkat akurasi sistem sebesar 85%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

seminastika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mathematics

Description

Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Administrasi [SEMINASTIKA] adalah luaran dari Seminar Nasional (Call for Paper) yang diselenggarakan oleh Universitas Mulia, Indonesia. Luaran berupa prosiding ini adalah hasil dari naskah/ paper yang telah dinyatakan diterima yang ...