Jurnal Redoks
Vol 2, No 1 (2017): Redoks Januari - Juni

PENGARUH OKSIDATOR DAN WAKTU TERHADAP YIELD ASAM OKSALAT DARI KULIT PISANG DENGAN PROSES OKSIDASI KARBOHIDRAT

Atikah Atikah (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2018

Abstract

ABSTRAKPola konsumsi masyarakat maupun industri pengolahan buah pisang yang hanya memanfaatkan buah dan membuang bagian kulit berpotensi meningkatkan limbah padat organik sehingga perlu dilakukan penelitian  mengenai  pemanfaatan  kulit  buah pisang, dalam hal  ini sebagai bahan baku pembuatan asam oksalat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi operasi optimum dan pengaruh variasi konsentrasi oksidator HNO3, waktu pemanasan dan perbandingan berat antara HNO3 dan hasil hidrolisis kulit pisang terhadap yield asam oksalat yang dilakukan secara oksidasi karbohidrat yang menggunakan bahan baku kulit pisang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan  rancangan  acak  yang  disusun secara faktorial dengan  menggunakan  konsentrasi HNO3 40  %,  50  %  dan  60  %. Waktu reaksi yang digunakan yaitu 30, 60, 90 dan  120  menit sedangkan  rasio  perbandingan  berat HNO3 terhadap  berat hasil hidrolisis kulit pisang  yaitu 3 : 1,  5 : 1 dan  7 : 1.  Hasil yang diperoleh diuji secara kuantitatif untuk menentukan yield asam oksalat. Kondisi proses yang terbaik pada penelitian ini adalah pada pemakaian HNO3 konsentrasi  60 %, waktu reaksi 90 menit dan perbandingan berat antara HNO3 dan hasil hidrolisis kulit pisang R = 7 : 1 yang memberikan yield 22.5%.Kata kunci : asam oksalat, kulit pisang, proses oksidasi karbohidrat

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

redoks

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Redoks is a scientific Journal with registered number ISSN 2477274963 which managed and published by chemical engineering study program of Universit y PGRI of Palembang. The contains of articles are about chemical process, environment and others related about chemical ...