Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara GDP Amerika, Kurs dan produksi alas kaki Indonesia dengan Ekspor alas kaki Indonesia ke Amerika Serikat. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik, World Bank bersumber dari dokumen dan data cetak digital. Metode analisis yang digunakan yaitu deskriptif dengan menggunakan analisis korelasi untuk mengetahui hubungan antara GDP, kurs dan produksi alas kaki dengan ekspor alas kaki Indonesia ke Amerika. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara GDP Amerika Serikat, dan kurs dengan ekspor alas kaki Indonesia ke Amerika. Sedangkan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara produksi alas kaki dengan ekspor alas kaki Indonesia ke Amerika. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara variabel GDP Amerika dan kurs dengan ekspor alas kaki Indonesia ke Amerika.
Copyrights © 2019