Untuk meningkatkan kualitas sekolah maka perlu diadakannya perekrutan calon guru yang dapat dilakukan oleh tim penilai dari sekolah atau kepala sekolah, seperti penilaian terhadap pendidikan terakhir, waktu pengalaman bekerja, kegiatan penunjang, sertifikat pendukung dan prestasi kerja yang pernah di,iliki. perekrutan calon guru merupakan hal yang paling penting bagi setiap sekolah agar dapat memperoleh calon guru ideal baru yang lebih kompeten. Guru merupakan aset penting bagi sekolah yang akan menjadi perencana dan pelaku yang aktif dari aktivitas organisasi. Permasalahan yang terjadi selama ini untuk perekrutan calon guru belum optimal, karena tidak adanya sebuah system/metode yang digunakan untuk penilaian tersebut. Oleh karena itu perlu dibuat sebuah system pendukung keputusan dengan metode Technique For Other Reference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS). Metode ini dapat memilih alternative terbaik dari alternative yang ada. Hasil yang dapat diperoleh dengan menggunakan metode ini adalah untuk mengetahui calon guru mana yang lebih baik yang dapat bekerja disekolah berdasarkan kriteria yang dtentukan oleh sekolah. Dari 13 calon guru yang memasukkan surat lamaran kesekolah, maka terpilih 4 calon guru ideal yang diterima sesuai dengan kebutuhan sekolah.
Copyrights © 2019