Insan Cita Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 1, No 2 (2019): Agustus 2019 - Insan Cita Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendampingan Jajanan Sehat Dan Gizi Seimbang Untuk Anak SD Di Ponelo Kepulauan Kab Gorontalo Utara

Yulianti, Yulianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2019

Abstract

Desa ponelo merupakan salah satu desa yang berada di kecamatan ponelo kepulauan kabupaten Gorontalo Utara Provinsi Gorotalo. Sulitnya akses untuk ke desa ini menyebabkan ketersedian sandang pangan yang segar, sehat dan bergizi masih minim apalagi untuk jajanan anak disekolah. Jajanan yang diperjual belikan disekolah-sekolah tidak memperhatikan segi keamanan pangan, higenitas, kebersihan dan sanitasi. Untuk itu perlu dilakukan pendampingan tentang jajanan sehat dan gizi seimbang pada anak sekolah dasar untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan anak-anak sekolah dasar tentang jajanan sehat dan gizi seimbang.Metode pelaksanaan dilakukan dengan cara 1) Mengenalkan pada mitra contoh jajanan yang sehat dan ciri – ciri jajanan berbahaya, 2) Mendemontrasikan contoh jajanan sehat dan makanan bergizi seimbang pada mitra dan 3) Memberikan pemahaman lebih kepada para guru tentang bahaya jajanan yang tidak sehat terhadap tumbuh kembang anak. Hasil dari kegiatan ini pengetahuan dan pemahaman siswa lebih meningkat tentang jajanan sehat dan tidak sehat serta gizi seimbang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

insancita

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

1) community service and local food security; 2) training, marketing, appropriate technology and design; 3) community empowerment and social access; 4) student community service; 5) development of underdeveloped areas; and 6) education for sustainable ...