Jurnal Informatika Upgris
Vol 6, No 1: JUNI (2020)

PENERAPAN ALGORTIMA FISHER YATES SHUFLLE PADA MEDIA PEMBELAJARAN MAPEL AGAMA ISLAM BERBASIS ANDROID

Ardi Wijaya (Universitas Muhammadiyah Bengkulu)
Yovi Apridiansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2020

Abstract

Abstrak— Pada SDN 111 Desa Bungin Tambun 3 yang terletak di Kecamatan Padang Guci Hulu Kabupaten Kaur Bengkulu selatan. Dalam kurikulum mata pelajaran agama merupakan materi penting untuk membentuk karakter iman siswa siswi yang beragama islam. Materi tentang Wudhu dan Sholat merupakan salah satu materi pokok dalam mata pelajaran agama. Metode belajar saat ini dirasa perlu diadakan perbaikan agar dirasa dapat lebih menarik dan menghibur serta mempercepat daya tangkap siswa siswinya dalam belajar. Media Pembelajaran berupa game edukasi berbasis android ini natinya diharapkan dapat meningkatkan minat belajar, meningkatkan daya konsentrasi anak, belajar sambil bermain yang akan disuguhkan dengan tampilan yang menarik akan dapat mempermudah siswa-siwa ini untuk mempelajarinya.  Algortima fisher-yates shuffle ini akan berperan dalam proses pengacakan soal, sehingga soal yang akan ditampilkan disetiap materinya berubah-ubah dengan begini siswa siswi dapat menambah materi belajarnya.  Dalam penelitian yang telah dilakukan, algoritma fisher-yates shuffle dapat diterapkan dengan baik dalam media pembelajaran berbasis android ini. Dengan hasil pengujian yang dilakukan dengan metode skala likert, untuk mengukur semua kajian atribut oleh pengguna. Dari 20 responden Maka diperoleh jawaban sangat menarik  47 %, menarik 45 %, dan tidak menarik 8%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JIU

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Informatics UPGRIS published since June 2015 with frequency 2 (two) times a year, ie in June and December. The editors receive scientific writings from lecturers, teachers and educational observers about the results of research, scientific studies and analysis and problem solving closely ...