Annual Research Seminar
Vol 4, No 1 (2018): ARS 2018

Pendeteksian Optik Disk dengan Operasi Morfologi Closing Menggunakan Fungsi Meshgrid pada Citra Retina

Erwin Erwin (Universitas Sriwijaya)
Kms. M. Shofuan Khoiri (Universitas Sriwijaya)
Dwi Sinta (Universitas Sriwijaya)
Indah Kurnia Larasati (Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
29 May 2019

Abstract

Retinopati diabetik merupakan suatu penyakit yang dapat merusak jaringan pembuluh darah pada bagian retina mata. Jika tidak ditanggulangi penyakit ini dapat memicu kebutaan.  Oleh karena itu deteksi dini terhadap penyakit retinopati diabetic ini sangatlah penting. Kerusakan tersebut bisa diamati secara manual melalui  gambar fundus retina oleh dokter ahli mata (opthalmologist).Namun saat ini karena jumlah pasien penderita penyakit diabetes ini lebih banyak dari jumlah dokter ahli maka hal ini dapatlah menyulitkan dokter tersebut sehingga dibutuhkanlah suatu sistem otomatis yang dapat membantu seorang dokter dalam mendiagnosa penyakit ini. Terdapat beberapa bagian retina yang harus diamati untuk mendiagnosa apakah seseorang terserang retinopati diabetic atau tidak, salah satu nya ialah disk optic sehingga keberadaannya perlu dideteksi. Untuk mengatasi masalah tersebut dalam paper ini diusulkan suatu metode morfologi closing dengan fungsi meshgrid untuk mendeteksi disk optic sehingga dapat memberikan informasi penting yang dibutuhkan dengan tingkat akurasi sebesar 90% dengan menggunakan dataset STARE sebagai langkah untuk mendiagnosa penyakit diabetik retinopati agar tindakan penyembuhan dapat segera dilakukan.

Copyrights © 2018