Perpustakaan merupakan sarana penunjang belajar bagi peserta didik di semua tingkatan pendidikan, untuk memberikan pelayanan yang baik bagi pengguna perpustakaan tentunya tidak terlepas dari peran teknologi informasi. Dengan menggunakan sistem informasi maka banyak kemudahan yang dapat dirasakan dan penggunaan sistem informasi harus dikembangkan sesuai dengan kebutuhan informasi yang dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi digital library AMIK AKMI yang belum lama di implementasikan, metode yang digunakan adalah HOT(Human, Organization, thecnology) yang didalamnya terdapat beberapa faktor yaitu kualitas sistem, kualitas informasi, kualitas layanan, penggunaan sistem, kepuasan pengguna dan manfaat sistem. Dari hasil penelitian ini secara keseluruhan dapat diketahui bahwa hubungan antara ketiga variabel yakni Human, Organization dan Thecnology memiliki hubungan yang kuat, dan saling mempengaruhi  antara variabel satu dengan variabel lainnya. Meski demikian masih dibutuhkan perbaikan dari beberapa hal yang menjadi kelemahan digital library AMIK AKMI untuk peningkatan kepuasan pengguna terhadap layanan yang diberikan melalui digital library.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2016