YUME : Journal of Management
Vol 3, No 1 (2020)

PENGARUH MANAJEMEN WAKTU, MOTIVASI MENGAJAR, DAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI PROFESSIONAL GURU DI YAYASAN PENDIDIKAN TAMALATEA KOTA MAKASSAR

Muhammad Fajar (PPs STIE Amkop Makassar)
Mattalatta Mattalatta (Unknown)
Muhammad Natsir (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh manajemen waktu, motivasi mengajar dan kepemimpinan kepala sekolah terhadap kompetensi professional guru di Yayasan Pendidikan Tamalatea Kota Makassar.Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner dan dilaksanakan pada 112 guru Yayasan Pendidikan Tamalatea Kota Makassar. Analisis data pada penelitian ini menggunakan bantuan SPSS versi 16. Teknik sampling yang dipakai adalah metode sensus dan teknik pengujian data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji validitas dengan analisis faktor, uji reliabilitas dengan Alpha Cronbach. Uji asumsi klasik dan analisis regresi liner berganda, untuk menguji dan membuktikan hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen waktu berpengaruh positif terhadap kompetensi professional guru. Motivasi mengajar berpengaruh positif terhadap kompetensi professional guru dan kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh positif terhadap kompetensi professional guru. Kata Kunci:   Manajemen waktu, Motivasi mengajar,Kepemimpinan kepala   sekolah dan kompetensi professional guru.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

yume

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Social Sciences

Description

YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, ...