Journal of Nursing Care
Vol 3, No 2 (2020): Journal of Nursing Care

Senam Kaki Diabetes pada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 untuk Meningkatkan Nilai Ankle Brachial Indexs

Sri Wulan Megawati (bhakti kencana university)
Restu Utami (bhaktikencana university)
Raden Siti Jundiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2020

Abstract

Diabetes adalah penyakit kronis yang dipengaruhi oleh berbagai aspek seperti gaya hidup seperti pola makan dan aktifitas fisik sehingga membutuhkan perawatan berkelanjutan. Penatalaksanaan yang tidak efektif dapat menyebabkan komplikasi seperti Penyakit Arteri Perifer. Pemeriksaan Ankle Brachial Index dapat digunakan untuk mengetahui kondisi pembuluh darah ekstremitas bawah. Salah satu upaya pencegahan terjadinya Penyakit Arteri Perifer yaitu dengan Senam Kaki Diabetes. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam kaki diabetes terhadap sirkulasi ke daerah kaki dengan menilai Ankle Brachial Index pada pasien Diabetes Melitus Tipe 2. Desain penelitian ini adalah pre eksperimen dengan rancanagn one-group pre test-post test. Pengambilan sampel menggunakan tehnik purposive sampling dengan jumlah 21 responden berdasarkan kriteria yang ditentukan. Analisis data univariat menggunakan distribusi frekuensi, sedangkan bivariat menggunakan Paired Sampel T-test. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebelum diberikan senam kaki diabetes sebagian kecil (14.3%) responden memiliki nilai Ankle Brachial Index normal (0.9 -1.4 mmHg). Setelah diberikan senam kaki diabetes, sebagian besar (71,4%) responden memiliki nilai Ankle Brachial Index normal yaitu (0.9 – 1.4 mmHg). Hasil Uji Statistik Paired Sampel T-Test dengan tingkat kepercayaan 95% (α=0,05) menunjukan (p –value 0,001) artinya terdapat pengaruh senam kaki diabetes terhadap nilai Ankle Brachial Index pada pasien Diabetes Mellitus Tipe 2. Senam kaki diabetes dapat terus dilaksanakan untuk meningkatkan sirkulasi ke daerah kaki pada pasien Diabetes Mellitus Tipe 2.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jnc

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Physics Public Health

Description

Journal of Nursing Care (JNC) is a journal of scientific publications that publish every four months (quarterly) using a peer review system for article selection. JNC intended for practitioners, academics, professionals, students or among the general public who are involved and interested in the ...