Jurnal Biosains Pascasarjana
Vol. 18 No. 2 (2016): JURNAL BIOSAINS PASCASARJANA

Identifikasi Myxobolus sp. pada Famili Cyprinidae dengan Metode Molokuler di Provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah

Ayuda Dyah Nurekawati (Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2016

Abstract

Abstrak Myxobolus sp menginfeksi insang dari ikan common carp dan golfish, parasit ini membentuk kista pada lembar insang ikan, sehingga akan menghalangi proses penyerapan oksigen. Diagnosa infeksi Myxobolus sp berdasarkan identifikasi myxospora yang terbentuk pada insang famili Cyprinidae, menggunakan teknik wet mount dan teknik polymerase chain reaction pada 18S rDNA sebagai identifikasi spesies myxospora yang lebih cepat. Data morfometri yang digunakan untuk mengidentifikasi Myxobolus sp  pada famili cyprinidae yang berasal dari Jawa Timur dan Jawa Tengah  yang  menunjukkan adanya varian perbedaan bentuk dan ukuran spora.  Secara morfometri ukuran Myxobolus sp yang ditemukan menginfeksi Ikan Komet (Carassius auratus) pada umumnya spora lebih panjang 1-2 µm, namun secara keseluruhan tidak menunjukan perbedaan yang signifikan. Primer yang digunakan untuk amplifikasi merupakan primer spesifik pada 18S region untuk mendeteksi  Myxobolus sp dengan menggunkan Primer  ERIB1 dan ERIB10 (Barta et al.,1997). Berdasarkan hasil pemeriksaan PCR diperoleh fragmen DNA di 2034 bp, sehingga secara Molekuler semua organ sampel yang digunakan pada penelitian ini menunjukkan positif terinfeksi Myxobolus sp  Kata kunci: Identifikasi Myxobolus sp pada famili Cyprinidae

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

BIOPASCA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Health Professions Immunology & microbiology

Description

Jurnal Biosains Pascasarjana is published not only for the publication of research results from graduates, as one of the graduation requirements but also for public that contains a discussion of the natural content, responses of living things, and their ...