Kunjungan antenatal care sangat diperlukan untuk mendeteksi sedini mungkin adanya komplikasi pada kehamilan, kunjungan antenatal dilakukan sebanyak 4 kali selama kehamilan pemeriksaan kehamilan bertujuan untuk menurunkan Angka kematian Ibu dan Bayi. Tujuan penelitian Untuk mengetahui Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perilaku Ibu Hamil dalam melakukan Pemeriksaan Kesehatan di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Lamurukung. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode Deskriptif dengan pendekatan cross sectional artinya pengukuran variabel hanya dilakukan satu kali pada satu saat. Jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 20 ibu hamil, Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 1) Pengaruh tingkat pengetahuan terhadap perilaku ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan kesehatan didapatkan nilai p=0,001 (p<0,05) yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pengetahuan terhadap perilaku ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan kesehatan 2) Pengaruh dukungan suami terhadap perilaku ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan kesehatan didapatkan nilai p=0,008 (p<0,05) yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara dukungan suami terhadap perilaku ibu hamil dalam melukan pemeriksaan kesehatan, kesimpulan terdapat pengaruh pengetahuan ibu dan dukungan suami terhadap pemeriksaan kesehatan.
Copyrights © 2020