Perkembangan teknologi membawa kemudahan dalam berbagai aspek kehidupan dan bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan sistem keamanan ruang server yang mudah untuk diaplikasikan dan murah dalam segi biaya dan pembuatan dan perawatan serta berteknologi . Salah satu dampaknya ada pada bidang pendidikan. Pendidikan merupakan kebutuhan manusia tanpa mengenal batas usia bahkan bagi seseorang yang sudah memiliki pekerjaan. Kemudahan memperoleh pendidikan merupakan salah satu dambaan dari pemanfaat kemajuan teknologi di bidang pendidikan. Salah satunya contohnya dengan sistem pembelajaran jarak jauh atau lebih dikenal dengan sistem e-learning. Dari latar belakang itu, penulis berinisiatif untuk membuat aplikasi e-learning. Dan pada perancangan ini, penulis mengambil akan mencoba aplikasi e-learning ini di SMP Negeri 1 Beringin Lubuk Pakam dimana didalam aplikasi kita akan dapat mengakses baik materi maupun soal. Penulis akan membuat aplikasi e-learning dengan menggunakan web PHP dan proses pengelolaan data yang besar tersebut dilakukan proses manajemen basis data dengan menggunakan MySQL. Dalam penelitian ini, penulis juga akan memperkenalkan raspberry pi sebagai alternatif untuk mengakses aplikasi e-learning. Minicomputer Raspberry pi merupakan sebuah alat yang praktis dalam segi dimensi dan memiliki fungsi yang kompleks untuk berbagai kebutuhan fungsi yang akan digunakan oleh manusia sebagai microcontroller server sampai dengan pengolahan citra digital. Disamping karena harganya lebih terjangkau, raspberry juga berukuran mini dan bisa dibawa kemana aja. Aplikasi e-learning akan menampilkan halaman login terlebih dahulu dan siswa akan diminta untuk melakukan login dengan menggunakan username dan password. Hal ini dilkaukan agar aplikasi lebih aman dan menghindari penyalahgunaan informasi data dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab
Copyrights © 2020