MMJ (Mahakam Midwifery Journal)
Vol 5 No 1 (2020): Volume 5 No. 1 Mei 2020

PIJAT KOMBINASI ENDORFIN OKSITOSIN MEMPENGARUHI PRODUKSI ASI PADA IBU POST OPERASI SECTIO CAESAREA

Nursari Abdul Syukur (Poltekkes Kemenkes Kaltim)
Endah Wahyutri (Jurusan Keperawatan Maternitas Poltekkes Kemenkes Kaltim)
Erma Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2020

Abstract

Latar Belakang : Pengeluaran ASI merupakan suatu interaksi yang sangat kompleks antara mekanik, syaraf, dan hormon. Penurunan dan produksi pengeluaran ASI pada hari pertama setelah melahirkan dapat disebabkan oleh kurangnya rangsangan hormon prolaktin dan oksitosin. Proses operasi section caesarea tidak memungkan ibu untuk dapat menyusui bayinya lebih fleksibel, maka ibu harus dapat dukungan tenaga kesehatan secara menyeluruh tentang proses laktasi. Tujuan penelitian : mengetahui perbedaan pengaruh pijat endorfin, oksitosin dan kombinasi terhadap produksi ASI pada Ibu Post operasi section caesarea. Desain penelitian : desain quasi eksperimen jenis post test only non equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini semua ibu post operasi section caesarea, sampelnya 10 orang untuk setiap kelompok. Kelompok 1 : pijat endorfin, kelompok 2 (Kontrol) : pijat oksitosin, dan kelompok 3 : pijat kombinasi. Hasil penelitian : Pijatan kombinasi adalah metode terbaik untuk menghasilkan jumlah ASI yang terbanyak karena nilai Sig paling besar yaitu (1,000) dimana tingkat signifikan < 0,05. Maka H0 penelitian ini diterima artinya terdapat perbedaan signifikan antara produksi ASI dari pijatan kombinasi dibandingkan dengan ke dua pijatan dilakukan secara terpisah. Kesimpulan : Bidan dapat mengembangkan tindakan mandiri non farmakologis untuk membantu meningkatkan produksi ASI

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

midwifery

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

MMJ (Mahakam Midwifery Journal) Jurnal Kebidanan was publish by the Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur on May and Nopember every year. This journal can publish research articles from midwifery. However, the focus and scope of your Healthy Journal are as follows: Midwifery ( Adolesence, Maternity: ...