Saat ini dalam manajemen AMIK ?TRI DHARMA? PEKANBARU belum mengoptimalkan pengawasan, evaluasi dan pelaporan dibidang pemasaran perusahaan dalam menjalankan aktifitas pemasaran dan penjualan, dikarenakan dalam menjalankan hal tersebut masih menggunakan cara manual, yaitu berkas-berkas yang masih disimpan dalam bentuk kertas, pengawasan yang dilakukan berbasiskan kepercayaan dan lain-lain,oleh karena itu penulis membuat sistem informasi manajemen pemasaran berbasis web dengan menggunakan metodologi pengembangan sistem Waterfall dengan tools yang digunakan yaitu PHP versi 5.1.1 sebagai antar muka pengguna dan MySQL versi 5.0.18 sebagai database yang berguna mengoptimalkan dan memudahkan aktifitas pengawasan pemasaran dan penjualan, serta menjadi bahan evaluasi dan pelaporan, seperti dibuatkannya database untuk menyimpan data-data yang akan diolah agar menjadi data yang dapat digunakan untuk progress pemasaran dan penjualan, aktifitas pemasaran, actual sales dan pelaporan.
Copyrights © 2020