Penelitianini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan sistem informasi akuntansi dan pemahaman SAK EMKM terhadap kualitas laporan keuangan UMKM Kota Yogyakarta. Populasi dari penelitian ini adalah Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berada di wilayah Kota Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini dipilih melalui metode random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengujian data penelitian dilakukan dengan uji validitas, uji realibilitas, sedangkan uji hipotesis dengan analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS versi 18.0 Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) penggunaan sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, (2) pemahaman SAK EMKM berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan.
Copyrights © 2020