JTM
Vol 14, No 02 (2020): Jurnal Teknik Mesin

Pengaruh Pencampuran Biodiesel Minyak Dedak Padi dan Metanol dengan Katalis KOH Terhadap Propertis Bahan Bakar

Erfangga Yoga Putra (Unisma)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2020

Abstract

Biodiesel merupakan bahan bakar alternative yang berasal dari sumber terbaharukan (renewable resource). Meningkatnya daya beli masyarakat akan kendaraan bermotor khususnya kendaraan bermotor diesel telah menimbulkan beberapa masalah salah satunya dalam hal ketersediaan BBM (Bahan Bakar Minyak) yang semakin menipis, peneliti berupaya memanfaatkan minyak dedak padi yang berasal dari hasil samping pengolahan beras menjadi alternatif bahan bakar. Berdasarkan hasil pengujian penambahan minyak dedak padi 10%, 20%, 30% berhasil menurunkan nilai viskositas yang tinggi dari minyak dedak padi dengan nilai 3,76577 cSt; 5,33705 cSt; dan 5,65727 cSt. Pada pengujian berat jenis hanya sampel dengan penambahan 30% minyak dedak padi yang memenuhi syarat mutu biodiesel dengan nilai 0,8517 g/ml. Pada pengujian kadar air, angka asam, dan kadar abu ketiga sampel yang diuji semua tidak memenuhi syarat mutu biodiesel.Kata kunci: Biodiesel, Minyak Dedak Padi, Metanol, Propertis Bahan Bakar

Copyrights © 2020






Journal Info
JTM

Abbrev

jts

Publisher

Subject

Automotive Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal ini untuk mewadahi dan menjembatani civitas akademi, profesional dan pemerhati dalam bidang mechanical engineering, khususnya bidang tekhnologi manufaktur dan konversi energi dalam menuangkan hasil penelitian yang belum pernah ...