Silabus pembelajaran merupakan salah satu bentuk rencana pembelajaran yang memegang peran penting dalam keberhasilan proses belajar mengajar pada khususnya dan pencapaian kurikulum pada umumnya. Oleh karena itu, guru, termasuk guru bahasa dan sastra Indonesia, harus menyusun silabus pembelajaran sebelum proses belajar mengajar dilaksanakan. Kegiatan penyusunan dan pengembangan silabus pembelajaran yang baik dan bermutu tersebut dapat dilakukan melalui kolaborasi.
Copyrights © 2012