SMK Negeri 1 Mojoagung merupakan lembaga pendidikan yang masih menggunakan cara konvesional pada kegiatan pencatatan pelanggaran, yaitu setiap pelanggaran siswa ditulis dibuku oleh guru BK dan direkap dalam microsoft excel untuk dicetak menjadi laporan. Hal tersebut tentunya rawan terjadi kehilangan data, dengan adanya sistem informasi bimbingan konseling diharapkan menjadikan solusi terhadap masalah tersebut agar pencatatan dan pemyimpanan data tersimpan secara komputerisasi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi bimbingan konseling berbasis web yang akan memudahkan pencatatan pelanggaran bagi guru BK. Tahapan pembuatan sistem antara lain analisis kebutuhan, desain sistem, implemetasi, uji coba, dan dokumentasi laporan. Dari tahap analisis kebutuhan proses bisnis menghasilkan document flow, yaitu alur proses pencatatan pelanggaran masih menggunakan cara konvesional yang diterapkan pada SMKN 1 Mojoagung. Hasil wawancara dan diskusi langsung dengan narasumber tentang pencatatan pelanggaran yang akan meningkatkan kedisiplinan siswa dengan menambahkan fitur prestasi, dimana fitur tersebut akan mengurangi poin dari pelanggaran yang dilakukan siswa selama disekolah. Dalam merancang dan membangun platform sistem informasi ini menggunakan metode waterfall. Sistem informasi bimbingan konseling memiliki fitur bagi pengguna antara lain, admin untuk mengatur data master, guru dan guru bk untuk input pelanggaran dan prestasi, siswa untuk melihat histori pelanggaran yang dilakukan selama 3 tahun bersekolah, dan orang tua untuk memonitoring anaknya.
Copyrights © 2020