Salah satu syarat akhir dalam pendidikan akademik bagi mahasiswa untuk mendapat gelar sarjana dari perguruan tinggi yaitu melakukan penelitian ilmiah sebagai tugas akhir yang dibentuk berupa skripsi. Skripsi merupakah istilah yang digunakan di Indonesia untuk sebuah karya tulis ilmiah berupa paparan tulisan dari hasil penelitian mahasiswa untuk jenjang strata satu (S1) yang membahas mengenai permasalahan dalam bidang ilmu tertentu dengan menggunakan kaidah yang berlaku. Secara umum, untuk membuat skripsi tentunya tidak mudah, prosesnya dimulai dari mahasiswa mengajukan topik skripsi kepada dosen. Selama ini pengajuan topik skripsi dilakukan secara manual yaitu dengan media kertas begitu pula dengan pendaftaran ujian skripsi. Selain memerlukan waktu yang lebih lama, hal itu juga membuat data-data mengenai informasi skripsi kurang terstruktur dengan baik oleh koordinator tugas akhir. Oleh karena itu, penelitian ini akan merancang dan membangun sistem informasi tugas akhir / skripsi berbasis web, dimana sistem ini akan menggantikan proses manual dalam pengajuan topik skripsi dan ujian skripsi yang diharapkan mahasiswa difasilitasi dengan perencanaan terarah agar proses skripsi mahasiswa dapat berjalan lebih teratur dan dosen juga dapat mengetahui perkembangan skripsi tiap mahasiswa agar proses pengerjaan skripsi mahasiswa memiliki rekam jejak yang lebih jelas.
Copyrights © 2020