Jifosi
Vol. 1 No. 2 (2020): JIFoSI Volume 1, No 2: Juli 2020

PERANCANGAN SISTEM UJIAN ONLINE DAN IMPLEMENTASI ALGORITMA LCM DALAM FITUR PENGACAKAN SOAL

Ardisty Palvelus Jumala (Unknown)
Parlika, Rizky (Unknown)
Ali Akbar, Fawwaz (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2020

Abstract

Ujian merupakan salah satu proses yang biasa dilakukan guna mengevaluasi pembelajaran dalam kurun waktu tertentu. Selain itu, ujian tidak hanya dilakukan bagi yang telah mendapat pembelajaran, namun ujian juga dilakukan dengan tujuan mendapatkan posisi tertentu dalam suatu instansi. Beberapa lembaga atau instansi di Indonesia umumnya masih melakukan proses ujian secara manual dan dapat dikatakan tidak efektif maupun efisien dari segi apapun. Ujian yang dilakukan secara manual dapat memakan biaya yang banyak. Seiring era teknologi yang berkembang, pelaksanaan ujian yang dilakukan secara online menjadi solusi yang tepat. Sehingga dibuat adanya sistem informasi ujian online berbasis website yang dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pelaksanaan ujian itu sendiri. Namun, ujian yang dilakukan secara online biasanya menyebabkan kesamaan soal yang ditampilkan pada tiap peserta. Hal tersebut memicu ketidak jujuran dalam proses pengerjaan ujian. Salah satu alternatif guna meminimalisir masalah yang timbul terkait efisiensi pelaksanaan ujian dan kesamaan soal, maka dibuat aplikasi ujian online berbasis website dan diterapkanlan algoritma Linear Congruent Method karena algoritma ini dapat melakukan pengacakan soal pada tiap peserta.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jifosi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JIFoSi Merupakan media publikasi ilmiah dosen, mahasiswa, peneliti, dan praktisi pada bidang Teknik informatika dan Sistem Informasi yang diterbitkan secara online oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur. Jurnal ini berisi hasil karya ilmiah berupa studi ...