Balance Vocation Accounting Journal
Vol 3, No 2 (2019): Balance Vocation Accounting Journal

Pengaruh Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Manajerial, Dan Komite Audit Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan

Mulia Alim (Universitas Muhammadiyah Tangerang)
Assyifa Assyifa (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2019

Abstract

Abstraksi Kinerja perusahaan merupakan suatu gambaran tentang kondisi keuangan suatu perusahaan yang dianalisis dengan alat-alat analisis keuangan, sehingga dapat diketahui mengenai baik buruknya keadaan keuangan suatu perusahaan yang mencerminkan prestasi kerja dalam periode tertentu. Penilaian terhadap kinerja perusahaan diperlukan karena kinerja merefleksikan kemampuan perusahaan dalam mengelola dan mengalokasikan sumber dayanya. Perusahaan dengan persentase kepemilikan asing yang tinggi diduga dapat menigkatkan kinerja perusahaan karena manajemen dengan kepemilikan asing dapat lebih fokus dan lebih efisien dalam mengarahkan kegiatan operasional perusahaan, sehingga tujuan memaksimalkan profit dapat tercapai. Penelitian mengenai kinerja keuangan perlu dilakukan karena dapat merefleksikan keberhasilan suatu perusahaan dalam menghasilkan laba dan mengingat tujuan utama perusahaan adalah untuk mensejahterakan para pemegang saham dengan terus melipatgandakan kekayaan perusahaan. 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

bvaj

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Merupakan Hasil penelitian di bidang ilmu : Akuntansi : Akuntansi Syariah, Akuntansi Perbankan, Akuntansi Keuangan Keuangan Perpajakan : Pajak ...