Jurnal Kajian Komunikasi dan Pembangunan Daerah
Vol. 7 No. 2 (2019): DIALEKTIKA KOMUNIKA: Jurnal Kajian Komunikasi dan Pembangunan Daerah

STRATEGI KOMUNIKASI PMI KOTA TANGERANG DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN STOK DARAH SELAMA BULAN RAMADHAN 2019

Mirza, Mochammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi komunikasi PMI Kota Tangerang dalam memenuhi kebutuhan stok darah selama bulan ramadhan 2019. Penelitian ini dilakukan atas dasar masalah kekurangan stok darah yang selalu menjadi masalah setiap tahun di Indonesia. Masalah timbul dikarenakan para pendonor yang beragama Islam enggan melakukan donor darah pada saat bulan Ramadhan dampaknya terjadi penurunan yang sangat signifikan sampai 60% di bulan Ramadhan. Dalam hal ini saya melakukan pendekatan kualitatif studi kasus karena saya ingin mengvisualisasikan realitas keadaan ataupun gejala yang tampak pada upaya yang PMI Kota Tangerang untuk menanggulangi kekurangan darah terutama pada bulan Ramadhan 2019. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa PMI Kota Tangerang melakukan beberapa program strategi komunikasi diharapkan terjadinya peningkatan dalam aktivitas donor darah yang berdampak stok darah di Kota Tangerang aman. Strategi Komunikasi yang di laukan oleh  PMI  untuk mengedukasi masyarakat bahwa tidak akan membatalkan puasa selama bulan Ramadhan yaitu. 1. PMI melakukan edukasi dengan berkerjasama dengan media online lokal. 2. Melakukan siap antar jemput pendonor darah. 3. Mengadakan safari kegiatan donor darah ke masjid – masjid setelah sholat tarawih. 4. Mengadakan Humanity in Ramadhan kepada remaja 5. mengadakan kegiatan donor darah yang menyasar kepada komunitas non muslim.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

DK

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Mass Communication Cultural Communication Political Communication Marketing Communications Intrapersonal-Interpersonal Communication Organizational Communication International ...