Dalam dunia pendidikan kita banyak mengenal metode pengajaran. Di Indonesia, metode yang paling sering digunakan adalah metode ceramah. Metode ini diterapkan dari SD, SMP, SMA, hingga Perguruan Tinggi. Metode ini tidaklah buruk, hanya saja butuh pengajar yang baik untuk menerapkannya. Namun, bila pengajar belum bisa menguasai metode ini dengan baik, maka, dampak negatifnya adalah kurangnya penguasaan materi pelajaran peserta didik yang diberikan dari pengajarnya. Oleh karena itu, untuk mengoptimalkan hasil belajar peserta didik, perlu kiranya alternatif metode belajar yang efektif dan efisien. Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin Jakarta, memiliki metode belajar yang bagus berasal dari peradaban agung yang melahirkan para filosof dan ilmuan hebat. Metode tersebut adalah metode mubahatsah. Penulis tertarik untuk mengkaji lebih jauh tentang metode yang diadopsi dari Iran dan Irak tersebut. Bagaimanakah hasilnya bila diterapkan di Indonesia. Oleh karena itu, penulis menulis judul “Implementasi Metode Mubahatsah dalam Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin Jakarta”. Dalam penulisan ini, masalah yang dikaji adalah bagaimana penerapan metode mubahatsah di Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin, mencakup waktu, aturan, sistem, hukuman, evaluasi dan semua manajemen yang terkait dengan implementasi mubahatsah serta sejauh mana pengaruh yang muncul terhadap hasil belajar mahasiswanya. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengelaborasi implementasi metode mubahatsah dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin Jakarta serta efektivitas atau pengaruh yang muncul selama metode itu diterapkan kepada mahasiswa tersebut. Manfaat dari penlitian ini adalah memberikan kontribusi berupa metode belajar yang sangat baik untuk diterapkan bagi pihak sekolah atau perguruan tinggi demi meningkatkan hasil belajar semua peserta didik atau mahasiswanya. Penulisan ini merupakan penulisan kualitatif yang mengambil latar tempat di Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin Jakarta. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan wawancara, observasi, dokumentasi, serta angket.Berdasarkan hasil penulisan dan analisis data, implementasi metode mubahatsah di Hawzah Ilmiah Khatamun Nabiyyin Jakarta sangat baik. Manajemennya begitu rapih. Dari mulai waktu, pembagian kelompok, sistem, pengawasan, hukuman, serta evaluasi dilakukan dengan seksama. Meskipun masih ada kendala-kendala yang masih bisa diatasi secara wajar. Adapun pengaruhnya bukan hanya pada pemahaman belajar, tetapi juga kemampuan berkomunikasi, menulis, daya kritis, karakter yang baik, rasa percaya diri, serta berpikir ilmiah.
Copyrights © 2020